Anda tentu akan menjaga penampilan agar terlihat baik, ini dilakukan setiap orang agar orang lain bisa dengan nyaman berada di dekat anda. Namun terkadang masalah muncul karena bau badan, ini biasanya muncul karena produksi keringat berlebih terutama pada bagian lipatan tubuh. Anda tidak perlu bingung bagaimana cara hilangkan bau badan, ternyata bisa dilakukan dengan mudah karena itu kebiasaan kecil anda setiap harinya.
Beberapa Trik Ampuh Hilangkan Bau Badan
Tidak perlu pusing mencari obat untuk bisa hilangkan bau badan, anda bisa melakukan dengan mengubah sedikit perilaku keseharian. Ini akan lebih aman dan tidak akan menimbulkan efek samping apapun, bahkan membuat anda akan lebih baik dan lebih menjaga kesehatan tubuh. Berikut ini beberapa kebiasaan kecil yang bisa membuat anda tidak mengalami bau badan selama seharian penuh :
Tidak perlu pusing mencari obat untuk bisa hilangkan bau badan, anda bisa melakukan dengan mengubah sedikit perilaku keseharian. Ini akan lebih aman dan tidak akan menimbulkan efek samping apapun, bahkan membuat anda akan lebih baik dan lebih menjaga kesehatan tubuh. Berikut ini beberapa kebiasaan kecil yang bisa membuat anda tidak mengalami bau badan selama seharian penuh :
Jangan gunakan pakaian yang terlalu ketat
Tampil menawan dengan menggunakan pakaian yang pas di badan memang menjadi pilihan tepat, namun hati hati dalam memilih pakaian dengan ukuran slim fit. Jangan memilih pakaian yang terlalu ketat, apalagi pada bagian ketiak, karena bisa memicu timbulkan produksi keringat berlebih yang terjepit sehingga muncul bau tak sedap. Usahakan menggunakan pakaian yang tetap bisa memberikan sirkulasi udara sehingga badan juga tidak akan terasa panas dan menjadi lebih nyaman.
Jangan diam dalam jangka waktu lama
Bekerja di kantor membuat anda diam berada di kursi dalam jangka waktu lama, jangan terlalu sering melakukan hal ini. Selain tidak baik untuk kesehatan, bisa menimbulkan bau badan, tetaplah bergerak secara wajar dan normal. Jika sudah lelah ganti posisi dalam beberapa menit, hal ini bisa didukung dengan olahraga ringan.
Gunakan bedak atau roll on pada bagian ketiak
Mempunyai kegiatan luar ruangan yang cukup padat, ini tentu saja membuat produksi keringat berlebih. Agar tidak menimbulkan bau badan, anda bisa menggunakan deodorant roll on maupun bedak yang membuat ketiak tetap kering, ini akan membuat anda lebih percaya diri lagi.
Tidak perlu harus menyempatkan waktu khusus untuk melakukan perawatan tubuh hanya agar bisa hilangkan bau badan, anda bisa melakukan beberapa hal kecil di atas agar terhindar dari bau badan tak sedap, terutama bagi anda yang mempunyai keseharian di luar lapangan.